Thursday, October 4, 2007

Muhammad SAW: Super Leader Super Manager

Baca buku baru ini ga ada abis-abisnya saya kagumi, yang pasti Muhammad SAW adalah panutan saya selain panutan seluruh umat muslim di dunia tentunya. Selain itu saya kagum dengan penulisnya Pak Dr. Muhammad Syafii Antonio, M.EC (Nio Gwan Chung) seorang intelektual muslim lulusan Doktor dari Australia.


Bayangkan, Pak Syafii Antonio menuliskan literatur tentang perjalanan Nabi Muhammad sangat-sangat lengkap, kali ini di buku itu tidak ditulis tentang Agama Islam melulu tetapi tentang suri tauladan Nabi Muhammad SAW, tentang disiplin leadership dan tentang manajemen modern, begitu kata Dr. Hidayat Nur Wahid, Ketua MPR RI dalam testimoni di balik buku tersebut.

Waktu Ustad ceramah tarawih ramadhan lalu, beliau memperkenalkan buku ini. Betapa perjuangan beliau dalam menulis buku saat-saat sekolah di Australia untuk ambil gelar Doktor, juga ditengah kesibukan beliau mengawasi perusahaanya dan lembaga pendidikannya, akhirnya buku ini bisa terbit,.. begitu Ustadz menceritakan pengalaman kepada kita.

Beliau mengatakan nilai pendapatan dari menulis buku ini ga ada artinya dan jumlahnya kecil dibanding dengan misalnya beliau diundang ceramah 3x jauh lebih besar, tetapi kenapa akhi Ustadz mau menulis karena cintanya kepada umat dan untuk memberikan informasi yang benar dan menyeluruh mengenai perjuangan Nabi Muhammad SAW, bukan hanya disisi penyebaran agama tetapi juga sisi2 lain seperti Entrepenership, Kepemimpinan, Managerial dll.

Saya baca pelan-pelan buku sangat takjub sekali, karena isinya adalah kutipan dari sumber informasi mengenai Nabi Muhammad SAW di seluruh dunia, ada yang dari Jerman, Perancis, Inggris, China dll.

Satu hal yang saya baca berulang-ulang adalah ketika perjalanan Nabi menjadi seorang enterprener, dimulai dari hal-hal kecil, yaitu magang. Persis seperti yang Pak Haji Ali terapkan waktu program Aprentice TDA kemarin. Muhammad muda membawa dagangan mulai dari sedikit2 ke kota-kota lain kemudian beberapa bulan kemudian beliau kembali ke kota tersebut untuk menyetorkan, ....

Bisa dibayangkan kalo kita serahin barang kita kepada orang lain kemudian berbulan2 kemudian baru dateng dan setor hasilnya, mungkin kita sudah stress mikirin dagangan, jadi duit gak yahh atau di lariin sama yang bawa... wah jaman Nabi saat itu memang begitu, gak ada HP atau Tracking System atau Telpon atau Fax atau juga mesin-mesin lain yang ada hanya Onta sebagai pengangkut dan barang dagangan yang diangkut..

Nah sampe pada akhirnya Nabi bisa dipercaya (dapat gelar Al Amin) sehingga bisa membawa barang-barang lebih banyak lagi dan punya asisten juga dan begitu terus hingga beliau punya modal sendiri dan berusaha sendiri dan tentu saja me Manage orang untuk membawa barangnya untuk dijual di kota lain.

Kemudian beliau juga pernah memimpin rombongan puluhan, ratusan hingga ribuan saudagar untuk Penetrasi Pasar atau Membuka Pasar di kota-kota lain yang perjalannya bisa sampai tahunan untuk kembali ke kota asal. Kondisi-kondisi seperti itulah yang membuat Nabi Muhammad berpengalaman memimpin dan menjadi Super Leader nantinya, kalo jaman sekarang mungkin seperti Pak Yusuf Kalla kali yaa,.. dia bawa Pengusaha-pengusaha Indonesia ke negara lain untuk berbisnis...

Nah sama seperti kita, di awal berbisnis beliau juga pernah melakukan kesalahan, di tipu, di lecehkan karena usianya masih sangat muda dan banyak hambatan di jalan, ya perampok lah, pencurian, dsbnya. Semua itu proses menjadi Super Leader dan Super Manager, proses menjadi saudagar kaya, hingga akhirnya beliau memutuskan untuk menekuni sipritual dan menjadi menjadi Nabi besar sebagai penyebar agama Islam yang merupakan agama terbesar di dunia.



Salam Funtasticc


Agus Ali
http://agusali.blogspot.com
"Menuju 11 Digit"
Work Hard, Pray Hard, Play Hard

4 comments:

SolidWorks Indonesia said...

Salam Kenal....

Di mana saya membeli buku tersebut ?
Saya search diwebsite gramedia kok tidak ada ya... ?

Tolong berikan panduan ke nurkholish at gmail dot com

Terima kasih,

Kholish

DBS member said...

aslmkum...boleh tanya gak?
nomor pin yg ada di bagian belakan sampul buku itu utk apa??

DBS member said...

aslmkum...boleh tanya gak?
nomor pin yg ada di bagian belakan sampul buku itu utk apa??

DBS member said...

aslmkum...boleh tanya gak?
nomor pin yg ada di bagian belakan sampul buku itu utk apa??