Sunday, October 21, 2012

Bisnis Batubara Gimana Sih???


Bicara soal batubara sepertinya gak akan cukup waktunya kalo saya tulis disini pasti panjang sekali, saya akan menceritakan nya dengan singkat mengenai bisnis batubara seluk beluknya kondisi di lapangan serta para pemain batubaranya.

Saya orang baru di batubara banyak hal yang harus saya pelajari, mulai dari keuangan / modal, partner usaha, resiko-resiko maulai yang jecil sampai besar, mendapatkan network yang tepat dan bisa dipercaya mulai dari broker, pemodal ataupun buyer, bila tidak hati-hati efeknya luar biasa, dari bisnis ini bisa kaya sekaya-kayanya atau miskin semiskin-miskinnya. Kalo hidupnya pas-pasan dari bisnis ini pasti ada yg salah.

Karena keuntungannya besar sekali yang sekaligus juga resiko sangat besar, banyak orang tergiur untuk masuk ke bisnis ini, yang membuat saya sangat tertarik karena resiko besar tersebut. Ibarat nya saya akan menaklukkan tantangan paling besar dalam bisnis paling ber resiko yaitu batubara, kalo dari bisnis batubara bisa sukses Insya Allah bisnis-bisnis yang lain lebih mudah menanganinya, maksudnya kita bisa menaklukkan naga Insya Allah ular-ular kecil bisa atasi.

Saya akan sharing ke member komunitas TDA ini sedikit mengenai bisnis batubara, mudah-mudahan berguna, jangan hanya tergiur dengan keuntungannya saja, harus siap menerima resiko bila ingin masuk ke bisnis batubara. 

1. Seperti yang di ketahui bahwa energi alternatif yang paling murah saat ini adalah energi dari batubara, murah karena tersedia di alam tinggal ambil aja, yang membuat mahal adalah biaya untuk mengambil batubara tersebut dari bawah tanah ke atas tanah juga biaya transportasi dan biaya dokumen ijin2 nya. 

2. Batubara adalah proses alami ribuan jutaan tahun lalu dari pohon2 yang berasimilasi menjadi fosil dan hasilnya adalah batubara, makanya kalo diperhatikan batubara mirip dengan arang, kalo arang terbakar, batubara  melalui proses kimiawi dari kandungan tanah udara dan air serta jenis lainnya.

3. Untuk berbisnis batubara ada 6 kategori : 1. Sebagai Trader / Jual Beli, 2. Sebagai Kontraktor (Miner) 3. Sebagai Pemilik IUP OP (IUP Produksi), 4. Sebagai Investor untuk JO (Joint Operation) dengan pemilik IUP OP. 5. Sebagai Broker / Perantara Jual Beli, 6. End User

4. 1. Sebagai Trader (Jual dan Beli) : posisi nya adalah mencari pembeli biasanya pembeli adalah pemakai langsung atau end user seperti ke pabrik2 tekstil, keramik, semen dll. Setelah ada permintaan dari end user, maka trader akan mencari kan spek yang di inginkan end user, biasanya di mulai dengan kalori, GAR atau NAR yang umum adalah GAR cara hitung GAR :

1.       Cara hitung GAR = ADB x (100 – TM /100 – IM)
2.       Kalori tinggi TM rendah --> TM = Total Moisture 
3.       ADB dari sampling

Contoh : 

Total Moisture : 32% - 36%
Inherent Moisture : 12% - 20%
Ash Content : 4% - 8%
Volatile Matter : 38% - 43%
Fixed Carbon : 40% - 45%
Total Sulfur : Max 0.8%
Gross Calorific Value : 4400 - 4200 cal/g ARB


Disini Kalori nya adalah : 5500 - 5300 atau pake GAR 4200 - 4400, yang paling akurat pake GAR gak mungkin meleset kalo pake kalori bisa turun atau naik bila terlalu lama kena panas matahari dan terbakar. Contoh di atas adalah permintaan dari pelanggan dengan spek range yg jelas.

4.2 Sebagai trader anda harus melengkapi semua dokumen dulu untuk bisa menjual batubara, seperti IUP OP (Ijin Usaha Perdagangan - Produksi batubara), COA (Certified of Analysis) atau sertifikat batubara yg sudah di jual, BL Bill of Lading dokumen untuk loading batubara masuk ke tongkang bahwa batubara tsb pernah di jual lewat tongkang atau vessel, ROA Report of Analysis yaitu sertifikat yg dikeluarkan oleh laboratorium tentang jenis batubara yang benar sesuai lab, serta resume tambang yaitu karakteristik batubaranya (spt contoh di atas), Identitas Tambang (nama KP, No IUP OP, Lokasi, Luas Lahan, Deposit dan Kapasitas Produksi),  Pelabuhan dan Logistik yaitu JETY (nama pelabuhan muat, lokasi pelabuhan, jarak tambang ke pelabuhan, kapasitas tongkang yg bisa masuk, serta loading rate berapa dan pake apa), ANCHORAGE (nama anchor port nya apa, lokasi dimana, jarak dari Jety berapa, serta loading rate berapa per hari.

5. Semua dokumen di atas diberikan setelah harga deal dan sebelumnya di buat LOI Letter Of Intent (Surat Ketertarikan Membeli Barang) dari end user ke buyer, setelah semua dokumen diberikan kemudian site survey end user di perkenankan untuk survey ke lokasi tambang atau jety supaya lebih yakin lagi bahwa batubara nya ada dan sesuai spek, bila semua oke lanjut ke MOU untuk kontrak jual beli batubara, walau hanya beli 1 tongkang wajib buat kontrak apalagi ada kontrak tahunan. Setelah itu disepakati kapan mau di kirim batubaranya.

6. Di dalam MOU tercantum harga pembayaran, biasanya kalo miner / penambang langsung harga jualnya cash dgn term pembayaran 50:40:10 yaitu 50% pembayaran DP, 40% saat loading ke tongkang dan 10% saat tongkang jalan ke end user jadi penambang gak menanggung lagi akibat dari transportasi, ada juga penjualan lewat trader yang dibayar pake SKBDN semacam LC lokal atau kalo mau di import pake LC atau SBLC stand by LC kalo cash harga bisa lebih murah kalo pake SKBDN atau LC harga di atas harga cash.

7. Saat ini tidak bisa menerbitkan untuk pemilik KP maka itu biasanya ada Investor yang JO Joint Operation dgn pemilik KP untuk nambang dan Investor kerjasama dengan Miner / penambang untuk mengeluarkan batubara dari bawah tanah dan nanti di jual ke trader bisa lewat broker atau langsung ke trader atau end user. 

8. Misal harga batubara Rp. 400.000 per ton biasanya terdiri dari 100 ribu per metrik ton utk pemilik KP, 100 ribu per MT utk kontraktor, 50 ribu per MT untuk investor sisanya untuk bayar transportasi holing dari lokasi tambang ke jety, bayar sewa lokasi jety, bayar loading unloading, bayar dokumen, bayar tongkang, bayar crusher, bayar conveyor, fee broker dll. Tapi ingat untung 50 ribu / MT untuk investor sudah besar sekali  kalikan 50ribu x 10.000ton (1 tongkang 320feet) = 500 juta keuntungan investor tiap bulan bersih, kalo ada kontrak 1 vessel 50 ribu ton perbulan silahkan hitung sendiri keuntungannya.

9. Pemilik KP besar sekali keuntungannya, ya investor bisa masuk ke perusahaan pemilik KP beli saja sahamnya banyak kok yg dijual jadi pendapatan investor dari pendapatan pemilik KP dan pendapatan JO atau jualan batubara. Pendapatan kontraktor 100ribu ya karena pengeluarannya juga besar, biaya beli alat2 berat atau sewa, biaya solar, biaya sdm, biaya preman, biaya dokumen dll semua dia yg tanggung.

10. Banyak sekali pemain baru di bisnis batubara ini bahkan yang belum pernah pegang dan lihat batubara sekalipun sudah berani menawarkan / menjual batubara atau sebagi investor, dengan hanya melihat proposal mereka berani investasi,.. dan semua uang diserahkan ke kontraktor atau penambang,.. nekat bener, hasilnya banyak yang tertipu,... hal ini sebenernya sama dengan bisnis biasa selain batubara, coba aja anda invest ke bisnis apa saja kemudian serahin ke pengelolanya yang baru anda kenal,... niscaya duitnya amblesss... jalan terbaik adalah berikan waktu terbanyak anda untuk mengurusi bisnis anda yang membuat anda menguras duit tabungan, duit bank bahkan duit orang lain gak ada jalan lain anda harus bekerja keras apapun bisnisnya, do or die lakukan kerja keras atau hilang investasi anda.

11. Banyak juga para mclaren (makelar maksudnya :) ) yang masuk meramaikan bisnis batubara,... sah sah saja semua ada bagiannya, Batubara = barang Tuhan bagi rata,.. semua boleh menjual semua boleh mendapatkan hasil asalkan dilalui dengan proses bekerja, sabar dan berdoa, sama seperti mencari properti yang bagus harga murah dapet cash back, jualan batubara bagi mclaren harus sabar,.. tanya harga sana sini dari trader atau miner, kirim harga ke buyer, minta dokumen ke trader kirim ke buyer, bantu pertemuan buyer dan seler, kalo ga jadi ya coba lagi ... ingat prinsip dapet properti murah 100 - 10 - 1 cari 100 properti dapetin 10 properti potensial dan deal 1 properti yaaa cukup 1 transaksi batubara anda sudah kaya, bayangkan dapet penghasilan 5.000 perbulan di kali 1 vessl (50.000 mterik ton) yaitu 5.000 x 50.000 = 250.000.000 perbulan kalo dapet kontrak 1 tahun = 250 juta x 12 = 3 Milyar setahun dahsyat kan....

12. Selain 6 kategori bisnis ini batubara di atas ada juga bisnis yg men support bisnis inti, ada bisnis 1. Penyewaan Alat Berat, 2. Penyewaan Dump Truk, 3. Geologies, 4. Katering untuk penambang, 5. Outsourcing utk SDM penambang, 6. Training & Education bagi para penambang (driver alat berat + dumptruck, kepala teknik tambang, geologies dll).

Bener gak sih nih bisnis apa cuma akal-akalan penulis,... hehehe ini bukan MLM, dapet 3 Milyar setahun sih duit kecil untuk bisnis batubara,... coba dehhh tekunin aja fokus kerja keras dan berani mau jadi trader, investor, mclaren / broker ... ga ada salahnya mencoba,.. mulai dari yang mudah sebagai Mc Claren tidak apa-apa, dari yang modal nya sedikit dari yang resiko kecil,... mulai dari diri sendiri... yang penting dimulai,... jangan nganggur

Semoga bermanfaat



Wass


Agus Ali
Coal Miner and Trader

Friday, October 19, 2012

Cara Gagal Berbisnis


Bicara cara sukses berbisnis sudah banyak sekali yang menulis, bukan hanya menulis tentang cara sukses berbisnis bahkan ada trainingnya, ada pelatihannya bisa ikutin yang satu hari, dua hari atau seminggu sekalian.

Saya gak tau cara sukses berbisnis yang saya tahu tentang CARA GAGAL BERBISNIS. Karena menurut saya SUKSES BERBISNIS adalah suatu persepsi seseorang. Banyak yang bilang "bapak sukses ya bisnisnya" tapi orang itu cuma tersenyum,.. dalam hatinya bilang "matamu sukses la saya aja belum dapet apa-apa". Paling dia menjawab "terimakasih", coba di tanya lagi mendetail tentang kesuksesannya pasti dia gak mau cerita. Atau dia akan membela diri dan bercerita seolah-olah sukses kepada yang bertanya.

SUKSES BERBISNIS itu relatif, menurut anda sukses menurut saya belum, menurut anda awesome luar biasa sukses mulia, menurut saya belum apa-apa mas, jadi kesimpulannya menurut saya SUKSES BISNIS itu masalah persepsi saja, tiap-tiap orang akan berbeda.

Bahkan banyak pengusaha gak mau bilang GAGAL BISNIS, takut gagal beneran atau nanti akan gagal,.. mereka bilangnya BELUM BERHASIL,.. menurut saya kalo GAGAL ya GAGAL saja gak perlu pake kalimat lain,..

Di dunia ini ada SIANG ada MALAM, SEDIKIT ada BANYAK, ada KECIL ada BESAR, ada HITAM dan ada PUTIH ada SUKSES ada GAGAL, jadi gak usahlah takut dengan kata GAGAL, biasa saja GAGAL atau SUKSES ya biasa saja...

Kalo cara SUKSES BISNIS sudah banyak dibahas, pasti bosen bacanya ya nyuruhnya ya itu-itu aja, kerja keras, kerja lemas (sampe lemas) hehehe, banyakin ibadah, keluarin zakat sedekah, keluarin ilmu bisnis, cari partner yang ahli, nah soal cari partner yang ahli mungkin si partner yg ahli pengennya juga punya partner yg ahli juga atau modalnya banyak deh setidaknya,.. biar sama-sama ada effortnya.

Berikut cara-cara GAGAL BISNIS yg saya tahu :

1. TIDAK JUJUR

Jangan pernah anda berkata jujur kepada siapapun termasuk anak istri, partner bisnis, pelanggan/konsumen atau karyawan anda sendiri. Dengan tidak berkata anda akan di CAP sebagai tukang bohong, tukang nilep duit, tukang tipu, tukang selingkuh dll. Silahkan melakukan TIDAK JUJUR kepada orang2 yg saya sebutkan tadi, gak lama pasti bubar bisnisnya.

2. TIDAK MAU DI ATUR

Silahkan anda berbisnis dengan aturan anda sendiri, buka toko di pinggir jalan gak pake ijin RT/RW/Kelurahan atau ijin pemilik Ruko. Silahkan anda buang sampah sembarangan dari hasil bisnis anda di depan toko sebelah, silahkan anda ambil sendiri keuntungan gak mau bayar gaji karyawan, gak mau bagi-bagi partner. Niscaya paling lama 1 bulan bisnis anda bertahan.

3. PEMARAH dan PEMAAF

Nah yang ini agak beda nih. Untuk pengusaha yang sangat PEMARAH dan sangat PEMAAF, pasti ada efeknya. Untuk yang sangat PEMARAH, coba aja marahin tuh tiap hari karyawannya pasti mogok dah, coba aja juga pelanggannya di marahin "kalo beli yang banyak dong, jangan sedikit capek saya ngelayaninnya" atau marahin si pelanggan harus beli tiap hari, gak lama dah tuh bisnis tutup. Untuk yang sangat PEMAAF, ini sebenernya bagus, tapi karena sangat PEMAAF jadi ga bagus, coba deh kalo pelanggan beli banyak ga bayar-bayar "biarin deh kasian dia" atau karyawan nyolong duit "biarin deh kasian dia dah lama gak nyolong" kalo semua pelanggan ga ada yang bayar si pemilik cuma bilang "birin deh kasian mereka", bubar dah tuh bisnis minggu depan tutup.

4. GAK MAU MENGAKUI GAGAL BISNIS

Yang ini banyak di alami pengusaha sekarang, banyak yang mikir "saya sudah bisnis 6 bulan sampai 1 tahun kok bisa ya GAGAL" ya bisa saja,... gak usah yang dibawah 1 tahun perusahaan KODAK saja yg sudah puluhan ratusan tahun bisa bangkrut,... banyak juga yg gak mengakui kegagalannya, gengsi atau gak terhormat katanya, banyak yg sudah jelas-jelas gagal gak mau di tutup dulu tetep saja melakukan kesalahan yang sama karena malu dilihat orang. Beberapa anggota TDA banyak nih seperti ini, bisnisnya dilakukan sendiri karena kesalahan sendiri banyak hutang karena hutang-hutangnya sendiri, ada seminar atau mastermind atau KMB yg diadakan TDA gak mau ikut karena alasan sendiri,.. ehhh giliran bisnisnya sudah parah, gagal baru lapor ke TDA,.. ya gak apa-apa sih kan kita sodara se komunitas hehe..
Sebenernya kalo gagal ya sudah gagal saja, tutup saja bisnisnya review dulu, kerja dulu deh sama orang, lunasin hutang-hutangnya dulu, ibarat penyakit kalo gak bisa di obatin ya di amputasi,.. ga usah gengsi,.. tetapi setelah siap mental dan modal ya harus BISNIS lagi, jangan kapok... bangkit lagi BISNISnya.. Chairul Tanjung pernah gagal bisnis, Dahlan Iskan nyuruh kita gagal dulu waktu PW 2012, banyak kok pengusaha2 TDA yang pernah gagal terus bangkit lagi,.. sukses gak setelah gagal bisnis terus bangkit lagi? wah kurang tau saya, sukses kan masalah persepsi... menurut anda Chairul Tanjung sukses gak?

Kira-kira begitulah persepsi saya kalo mau tau CARA GAGAL BERBISNIS, ... saya juga mengalami dan merasakan nikmatnya gagal, manisnya ga punya uang dan indahnya di tagih hutang.



Semoga bermanfaat

Agus Ali